45 Contoh Soal UTS/PTS Prakarya&KWU Kelas 11 Semester 2 Kurikukulum 2013 Beserta Jawaban(2021)~Part3

45 Contoh Soal UTS/PTS Prakarya&KWU Kelas 11 Semester 2 Kurikukulum 2013 Beserta Jawaban(2021) SMA/MA/SMK/MAK Bagian ke-3 - Soal penilaian tengah semester genap prakaya dan kewirausahaan kelas XI edisi revisi terbaru postingan bagian ketiga atau terakhir ini, merupakan lanjutan 45 soal uts prakarya kelas 11 semester 2 sebelumnya (soal uts nomor 16-30). Dengan materi yang masih sama diambil dari Bab 1, soal essay prakarya tentang kerajinan dari bahan limbah berbentuk bangun ruang sampai dengan Bab 2, soal essay prakarya mengenai rekayasa peralatan konversi energi.

Berbeda dengan postingan sebelumnya, yang butir soalnya berbentuk pilihan ganda. Bagian ketiga/terakhir soal UTS Prakarya dan KWU ini berbentuk essay/uraian dengan pertanyaan dimulai dari nomor 31.

31. Sebutkan tahapan membuat lukisan kulit telur hingga menjadi barang kerajinan yang menarik!
Jawaban: tahapan menghias kulit telur sebagai berikut.
- Mengeluarkan isi telur dari kulit telur.
- Membersihkan bagian dalam kulit telur
- Menggunakan air yang dicampur cuka
- Mengeringkan kulit telur selama 2 hari.
- Menghias kulit telur.

32. Benda kerajinan harus mengutamakan nilai praktis yaitu dapat digunakan sesuai dengan fungsi dan kebutuhan. Hal ini merupakan unsur estetika berupa….
Jawaban: utility

33. Kerajinan yang lebih menonjolkan segi rupa daripada fungsinya sehingga bentuknya mengalami pengembangan disebut fungsi….
Jawaban: hiasan

34. Energi listrik yang dihasilkan dari kekuatan air disebut….
Jawaban: hydropower

35. Sebutkan faktor-faktor analisis wirausaha yang menjadi dasar pertimbangan!
Jawaban: faktor-faktor anlisis wirausaha yang menjadi dasar pertimbangan sebagai berikut.
- faktor keuntungan
- faktor penguasaan teknis
- faktor pemasaran
- faktor bahan baku
- faktor tenaga kerja
- faktor modal
- faktor risiko
- faktor persaingan
- faktor fasilitas dan kemudahan
- faktor manajemen

36. Bahan bakar yang dibuat dari minyak tumbuh-tumbuhan atau minyak hewan disebut….
Jawaban: biodiesel

37. Kunci utama agar bisnis produk peralatan konversi energi dapat sukses dikenal dan digunakan oleh masyarakat adalah….
Jawaban: pemasaran

38. Sebutkan macam-macam ide yang perlu dikembangkan oleh pengusaha kerajinan bahan limbah berbentuk bangun ruang!
Jawaban: beberapa macam ide yang perlu dikembangkan oleh pengusaha kerajinan bahan limbah berbentuk bangun ruang diantaranya:
- Ide dalam pembuatan produk kerajinan yang diminati konsumen
- Ide dalam pembuatan produk kerajinan yang dapat memenangkan persaingan
- Ide dalam pembuatan dan pendayagunaan sumber-sumber produk kerajinan
- Ide dalam pembuatan desain, model, corak, dan warna produk kerajinan yang disenangi konsumen.
- Ide yang dapat mencegah kebosanan konsumen di dalam penggunaan produk kerajinan.

39. Mesin konversi energi yang terdiri atas kompresor kecil, blower, dan penukar panas (heat exchanger) adalah….
Jawaban: air conditioner/AC

40. Energi yang terkandung di dalam inti bumi adalah….
Jawaban: energi panas

Baca juga kumpulan soal prakarya lainnya di umar-danny.blogspot:
- 40 Contoh Soal USP/USBN Prakarya&Kewirausahaan SMA Kurikulum 2013 Beserta Jawaban
- 40 Contoh Soal UAS/PAT Prakarya & KWU kelas 11 Semester 2 kurikukulum 2013 Beserta Jawaban Lengkap

41. Sebutkan contoh kerajinan yang terbuat dari limbah sedotan bekas!
Jawaban: contoh kerajinan yang terbuat dari limbah sedotand bekas diantaranya:
- Bunga hias
- Lampu hias
- pot hias

42. Hasil kegiatan yang berkaitan dengan barang yang dihasilkan melalui keterampilan disebut….
Jawaban: kerajinan tangan

43. Bahan kemsan yang paling banyak dipakai adalah….
Jawaban: plastik

44. Sebutkan 3 macam alat hasil dari konversi energi!
Jawaban: alat hasil dari konversi energi sebagai berikut.
- reaktor biogas limbah oraganik menjadi gas
- kincir angin penghasil listrik memanfaatkan energi angin untuk memutar turbin dan menghasilkan listrik.
- panel listrik tenaga surya memanfaatkan sinar matahari di inverter dan disimpan di bateray menjadi energi listrik.

45. Unsur yang berkaitan dengan aspek fungsi dan kegunaan adalah unsur….
Jawaban: ergonomis
Lanjut ke soal-soal prakarya setelah UTS ==> soal essay prakarya kelas 11 semester 2 tentang budi daya pembenihan ikan hias

Comments

Popular posts from this blog

Sejarah dan Profil Perusahaan PT. Indosat Tbk

Sejarah dan Profil Perusahaan Garuda Indonesia (Persero), Tbk.

Sejarah dan Profill Perusahaan PT. AXIS Telekom Indonesia